MUNAS 2 XPANDER MITSUBISHI OWNER CLUB INDONESIA (X-MOC) 2021
Sebagai sebuah Organisasi yang berbadan hukum dan berorientasi pada terjalinnya rasa persaudaraan dan juga kekeluargaan, XPANDER MITSUBISHI OWNER CLUB INDONESIA atau biasa disebut X-MOC selalu ingin menjadi Organisasi yang senantiasa berkembang dan mampu memberikan manfaat bagi para Anggotanya.
Pelaksanaan Musyawarah Nasional adalah merupakan bentuk tanggung jawab Pengurus Nasional (Pengnas) sesuai amanat Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART) X-MOC yang disebutkan wajib dilaksanakan satu kali dalam dua tahun.
Musyawarah Nasional X-MOC Indonesia yang ke-dua, yang dilaksanakan pada hari Minggu, tanggal 12 September 2021 telah selesai dilaksanakan dan menghasilkan beberapa keputusan antara lain:
- Terpilihnya om Wira Julianto (X-0826) sebagai Ketua Umum X-MOC Indonesia periode Masa Bakti 2021-2023
- Diterimanya Laporan Pertanggungjawaban Pengurus Nasional Periode 2019-2021.
- Pengesahan Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART) X-MOC 2021
Berikut hasil keputusan MUNAS 2 X-MOC tahun 2021:
ANGGARAN DASAR (AD) X-MOC 2021
ANGGARAN RUMAH TANGGA (ART) X-MOC 2021
KUMPULAN SK & BA HASIL MUNAS 2 X-MOC 2021 BERITA ACARA PEMILIHAN KETUM X-MOC 2021 & LAMPIRAN
#XMOC #XMOCID #XMOCWeAreOne #JoinXMOCPalingBener #MUNASXMOC #MunasXMOC2021 #TetapTumbuhSemakinTangguh